Selamat Datang

Selamat datang di Blog SMP Negeri 2 Sempor, ayo bergabung dan bertukar informasi di bidang pendidikan dan informasi lain dengan kami.

Sabtu, 27 Juli 2019

Sosialisasi Sekolah Model SMP Negeri 2 Sempor

Sosialisasi Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI)
Sekolah Model SMP Negeri 2 Sempor

Tahun Anggaran 2019 SMP Negeri 2 Sempor menjadi salah satu sekolah yang ditunjuk menjadi Sekolah Model di Kabupaten Kebumen. Adapun 5 (lima) Sekolah Imbas yang diharapkan mendapat pengimbasan best practice (praktik baik) adalah SMP Negeri 4 Gombong, SMP Purnama Sempor, SMP Muhammadiyah Gombong, SMP PGRI 1 Rowokele dan SMP Pius Bhakti Utama Gombong

Program Sekolah Model SPMI  (Sistem Penjaminan Mutu Internal)  adalah sebuah program LPMP Jawa Tengah dalam membangun ‘budaya mutu’ sekolah melalui implementasi Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI). Program ini merupakan  implementasi Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 32 tahun 2013 yang mengamanatkan setiap Satuan Pendidikan pada jalur formal dan nonformal wajib melakukan penjaminan mutu pendidikan. Program ini melibatkan beberapa sekolah yang ditetapkan sebagai Sekolah Model dan beberapa Sekolah Imbas

Sekolah model adalah sekolah yang ditetapkan dan dibina oleh LPMP untuk menjadi sekolah acuan bagi sekolah lain di sekitarnya dalam penerapan penjaminan mutu pendidikan secara mandiri, menerapkan seluruh siklus penjaminan mutu pendidikan secara sistemik, holistik, dan berkelanjutan. Melalui sekolah model yang ditunjuk diharapkan budaya mutu tumbuh dan berkembang secara mandiri  serta memiliki tanggungjawab untuk mengimbaskan praktik baik  (best practice) sekolah model penerapan penjaminan mutu pendidikan kepada lima sekolah di sekitarnya.
 
Sekolah model ditetapkan dan dibina oleh Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Propinsi Jawa Tengah untuk menjadi sekolah acuan bagi sekolah imbas dalam penerapan penjaminan mutu pendidikan secara andiri. Sekolah imbas adalah sekolah yang berada dalam wilayah binaan yang sama dengan sekolah model yang akan mendapatkan pengimbasan Best Practice implementasi SPMI dari sekolah model.

Mengawali kegiatannya sebagai Sekolah Model, SMP Negeri 2 Sempor menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Program Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) bertempat di SMP Negeri 2 Sempor pada hari Sabtu, tanggal 27 Juli 2019. Kegiatan ini diikuti sebanyak 20 peserta dari unsur Tim Penjaminan Mutu Pendidikan Sekolah (TPMPS), Pengawas Sekolah, Komite Sekolah, Sekolah Imbas, Guru,  Tenaga Kependidikan, Perwakilah Sekolah Imbas, serta tokoh masyarakat di bidang pendidikan.

Sosialisasi ini rencananya akan menghadirkan narasumber dari Pengawas Dikdasmen Dinas Pendidikan Kabupaten Kebumen. Namun pada hari pelaksanaan, tiba-tiba ada kegiatan mendadak sehingga tidak bisa hadir. Akhirnya nara sumber hanya 1 (satu) yaitu Bp. Samingun, S.Pd.,M.Pd. Kepala SMP Negeri 2 Sempor.

Sosialisasi ini merupakan kegiatan awal dari seluruh rencana rangkaian kegiatan sekolah model, yaitu :
1.   Sosialisasi SPMI dari Kepala Sekolah dan Pengawas Kepada  Pemangku Kepentingan ( 1 hari)
2.   Rapat Kerja Pemetaan Mutu dan Perencanaan Implementasi ( 2 hari)
3.   Fasilitasi Pelaksanaan Peningkatan Mutu ( 1 hari )
4.   Pelaksanaan Evaluasi Peningkatan Mutu ( 2 hari )
5.   Pelaksanaan Pengimbasan (1 kali)
6.   Penyusunan Laporan
7.   Penyusunan Profil Sekolah Model

Selanjutnya kegiatan Rapat Kerja Pemetaan Mutu dan Perencanaan ImplementasiSekolah Model yan rencananya akan dilaksanakan selaam 2 (dua) hari yaitu pada hari Kamis-Jumat tanggal 1-2 Agustus 2019 bertempat di Ruang Rapat SMP Negeri 2 Sempor

LPMP akan memberikan pendampingan kepada calon sekolah model yang telah dipilih sampai sekolah tersebut mampu melaksanakan siklus pemenuhan mutu pendidikan internalsecara mandiri. Adapun program pendampingan yang dilaksanakan LPMP pada tahun 2019 antara lain:
1.     Bimtek  Sekolah Model, di tiap kabupaten/kota yang terpilih menjadi pilot projek SPMI
2.     Pendampingan Tahap 1, di sekolah model
3.     Pendampingan Tahap 2, di sekolah model
4.     Workshop Penyusunan Potret Sekolah, di LPMP Propinsi
5.     Ekspose Sekolah Model, di kabupaten dilanjutkan di tingkat pusat.

Sabtu, 20 Juli 2019

Perkemahan Pelantikan Penggalang Ramu 2019/2020

Gerakan Pramuka Gugus Depan SMP Negeri 2 Sempor Kwartir Cabang Kebumen, mengadakan kegiatan Perdsami di halaman SMP Negeri 2 Sempor Kecamatan  Sempor dengan tema kegiatan “Perkemahan Pelantikan Penggalang Ramu”.

Perkemahan dilaksanakan pada hari Jum’at – Sabtu tanggal 19 – 20 Juli 2019. Perkemahan di buka pada hari Jumat pukul 11.00 WIB di lapangan upacara SMP Negeri 2 Sempor, oleh Pimpinan Gugus Depan Putri Kak Susiliyawanti.

Ketua Panitia Kak Sugeng Santoso, S.Pd menyatakan "Pelantikan Penggalang Ramu merupakan serangkaian acara dalam rangka memberikan pengakuan dan pengesahan terhadap seorang pramuka atas prestasi yang dicapainya. Dalam hal ini adalah pengesahan /penerimaan dari Penggalang Ramu (Sekolah Dasar) menjadi Penggalang Ramu karena telah diterima menjadi peserta didik baru SMP Negeri 2 Sempor."

Upacara pelantikan bertujuan agar para pramuka yang dilantik mendapat kesan yang mendalam dan membuka hatinya untuk dapat menerima pengaruh nya dalam upaya membentuk manusia yang berkepribadian, berbudi pekerti luhur, bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, peduli pada: tanah air, bangsa, masyarakat, alam lingkungan serta peduli pada dirinya sendiri dengan berpedoman pada satya dan darma pramuka.


Pada malam api unggun, dilaksanakan panggung kreasi / pemntas seni oleh calon enggalang ramu, dengan menampilkan kebolehan masing-masing regu. Malam api unggun ini dihadiri oleh Ketua Kwartir Ranting Sempor Bp. Subandi beserta jajaranya. Dengan hadirnya Ketua Kwartir Ranting Sempor pada kegiatan ini diharapkan mampu memberikan dukungan moril sehingga peserta perkemahan makin termotivasi dan makin semangat.

Sebelum upacara pelantikan yang dilanjutkan dengan penutupan perkemahan, diumumkan regu-regu yang berhasil menjadi Regu Tergiat 1, 2 dan 3 untuk Putra dan Putri. Penilaian berdasarkan perolehan nilai dalam mengikuti berbagai jenis kegiatan dan lomba yaitu :
1.       Wide Game (PUK, morse, semaphore, PBB, Halang rintang, yel-yel, dan KIM)
2.       Pentas Api Unggun (Kreatifitas dan kekompakan)
3.       Kebersihan Tenda (kebersihan, kerapihan dan kesesuaian simpul yang digunakan)
4.       Lomba memasak non beras (Penyajian, rasa, kesesuaian tema)
Penilaian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan penghargaan atas semangat peserta perkemahan selama mengikuti kegiatan dari awal hingga akhir.

Upacara Pelantikan penggalang Ramu dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 20 Juli 2019 pk. 14.00 WIB oleh Kak Jauharini, S.Pd. mewakili Kamabigus SMPN 2 Sempor yang berhalangan karena sedang berada di luar kota. Penggalang yang mengikuti pelantikan sebanyak 157 penggalang yang merupakan peserta didik baru SMP Negeri 2 Sempor Tahun Pelajaran 2019/2020. Setelah upacara pelantikan selesai, dilanjutkan penutupan kegiatan Perkemahan Pelantikan Penggalang Ramu.

Adapun jadwal lengkap kegiatan Perkemahan Pelantikan Penggalang Ramu dapat dilihat sebagai berikut:

JADWAL KEGIATAN PERKEMAHAN

JUM’AT, 19  JULI 2019
 
07.00 – 09.00 : Pendirian Tenda
09.00 – 09.30 : Istirahat
09.30 – 10.00 : Persiapan Upacara Pembukaan Perkemahan
10.00 – 10.30 : Upacara Pembukaan Perkemahan
10.30 – 11.00 : Permainan
11.00 – 12.30 : Persiapan Sholat Jum’at dan Sholat Jum’at
12.30 – 13.00 : Persiapan Wide Game
13.00 – 16.30 : Wide Game
16.30 – 17.30 : MCK  (Mandi, Cuci, Kaki)
17.30 – 19.00 : Sholat Magrib, Tadarus, dan Sholat Isya
19.00 – 19.30 : Persiapan Api Unggun
19.30 – 22.00 : Upacara Api Unggun dan Pentas Seni
22.00 – 04.30 : Hayalan Malam

SABTU, 20 JULI 2019

04.30 – 05.30 : Sholat Subuh Berjamaah dan Tadarus
05.30 – 06.30 : Bugar Sehat
06.00 – 07.00 : MCK
07.00 – 09.00 : Lomba Masak
09.00 – 10.00 : Permainan
10.00 – 10.30 : Stresing Area & Persiapan Upacara Penutupan
10.3011.00 : Upacara Penutupan dan Pelantikan Penggalang Ramu
11.00 – : Sayonara