Gerakan Pramuka Gugus Depan SMP
Negeri 2 Sempor Kwartir Cabang Kebumen, mengadakan kegiatan Perdsami di halaman
SMP Negeri 2 Sempor Kecamatan Sempor dengan
tema kegiatan “Perkemahan Pelantikan Penggalang Ramu”.
Perkemahan dilaksanakan pada hari Jum’at – Sabtu tanggal 19 – 20 Juli 2019. Perkemahan di buka pada hari Jumat pukul 11.00 WIB di lapangan upacara SMP Negeri 2 Sempor, oleh Pimpinan Gugus Depan Putri Kak Susiliyawanti.
Ketua Panitia Kak Sugeng Santoso, S.Pd menyatakan "Pelantikan Penggalang Ramu merupakan serangkaian acara dalam rangka memberikan pengakuan dan pengesahan terhadap seorang pramuka atas prestasi yang dicapainya. Dalam hal ini adalah pengesahan /penerimaan dari Penggalang Ramu (Sekolah Dasar) menjadi Penggalang Ramu karena telah diterima menjadi peserta didik baru SMP Negeri 2 Sempor."
Pada malam api unggun, dilaksanakan panggung kreasi / pemntas seni oleh calon enggalang ramu, dengan menampilkan kebolehan masing-masing regu. Malam api unggun ini dihadiri oleh Ketua Kwartir Ranting Sempor Bp. Subandi beserta jajaranya. Dengan hadirnya Ketua Kwartir Ranting Sempor pada kegiatan ini diharapkan mampu memberikan dukungan moril sehingga peserta perkemahan makin termotivasi dan makin semangat.
Sebelum upacara pelantikan yang dilanjutkan dengan penutupan perkemahan, diumumkan regu-regu yang berhasil menjadi Regu Tergiat 1, 2 dan 3 untuk Putra dan Putri. Penilaian berdasarkan perolehan nilai dalam mengikuti berbagai jenis kegiatan dan lomba yaitu :
1. Wide Game (PUK, morse, semaphore, PBB, Halang rintang, yel-yel, dan KIM)
2. Pentas Api Unggun (Kreatifitas dan kekompakan)
3. Kebersihan Tenda (kebersihan, kerapihan dan kesesuaian simpul yang digunakan)
4. Lomba memasak non beras (Penyajian, rasa, kesesuaian tema)
Penilaian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasi dan penghargaan atas semangat peserta perkemahan selama mengikuti kegiatan dari awal hingga akhir.
Upacara Pelantikan penggalang Ramu dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 20 Juli 2019 pk. 14.00 WIB oleh Kak Jauharini, S.Pd. mewakili Kamabigus SMPN 2 Sempor yang berhalangan karena sedang berada di luar kota. Penggalang yang mengikuti pelantikan sebanyak 157 penggalang yang merupakan peserta didik baru SMP Negeri 2 Sempor Tahun Pelajaran 2019/2020. Setelah upacara pelantikan selesai, dilanjutkan penutupan kegiatan Perkemahan Pelantikan Penggalang Ramu.
Adapun jadwal lengkap kegiatan Perkemahan Pelantikan Penggalang Ramu dapat dilihat sebagai berikut:
JADWAL KEGIATAN PERKEMAHAN
11.00 – : Sayonara
Tidak ada komentar:
Posting Komentar